What can we help you with?
Cancel

Strategi Ekonomi Syariah dalam Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Pada Upacara Pembukaan Festival Ekonomi Syariah Kawasan Indonesia Timur Indonesia (KTI), 28 Juli silam, Aida S Budiman selaku Deputi Gubernur Bank Indonesia menyatakan bahwa respons kebijakan ekonomi syariah harus selaras dengan strategi ekonomi nasional. Hal ini dikarenakan Aida melihat bahwa ekonomi syariah mampu mendukung stabilitas pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini juga ditunjukkan oleh pertumbuhan ekonomi syariah yang pesat, dimana sektor aktivitas usaha syariah tumbuh 4,73 persen pada kuartal I 2022.

Di tengah ketidakpastian global, terdapat beberapa strategi yang dapat digunakan untuk mendorong akselerasi pengembangan ekonomi syariah. Yang pertama adalah dengan menyelaraskan pengembangan ekonomi syariah untuk akselesari pemulihan ekonomi nasional. Berikutnya adalah penguatan kelembagaan untuk pengembangan ekonomi syariah melalui penguatan Rantai Nilai Halal (RNH). Yang terakhir adalah memanfaatkan teknologi digital.

(Sumber)